Kamis, 24 Januari 2025 – SMP Negeri 1 Karangploso menerima kunjungan dari organisasi intra sekolah (OSIS) SMP Negeri 2 Bantur dalam rangka studi tiru. Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo Graha Pranahara SMP Negeri 1 Karangploso dan dihadiri oleh jajaran pimpinan sekolah, pembina OSIS, serta para siswa pengurus OSIS dari kedua sekolah.

Acara dibuka dengan sambutan dari Kepala SMP Negeri 1 Karangploso, Bapak Arifin, S.Pd., M.Pd. Dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada SMP Negeri 2 Bantur atas perjuangan panjang dalam perjalanan menuju kegiatan ini. Selain itu beliau juga memberikan pesan inspiratif kepada para siswa OSIS bahwa ciri seorang calon pemimpin adalah seseorang yang mau berkorban demi kebaikan dan kemajuan bersama.

Selanjutnya Kepala SMP Negeri 2 Bantur, Bapak Sugeng Giyanto S.Pd., M.Pd., menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan yang hangat dari pihak SMP Negeri 1 Karangploso. Dalam sambutannya beliau menegaskan bahwa tujuan utama dari kunjungan ini adalah untuk mendapatkan inspirasi dari para siswa OSIS SMP Negeri 1 Karangploso dalam hal kepemimpinan, program kerja serta sistem organisasi. “Pengalaman yang kami peroleh kali ini betul-betul akan kami jadikan referensi bagi OSIS SMP Negeri 2 Bantur ke depannya,” ujar beliau.

Acara dilanjutkan dengan sesi diskusi dan berbagi pengalaman antar anggota OSIS terkait program kerja unggulan sekolah serta strategi yang digunakan dalam menjalankan organisasi. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh antusiasme dan semangat kebersamaan. Dengan adanya kegiatan studi tiru ini diharapkan OSIS dari kedua sekolah dapat terus berkembang dan meningkatkan kualitas kepemimpinan serta program kerja. Semoga kolaborasi dan silaturahmi antara SMP Negeri 1 Karangploso dan SMP Negeri 2 Bantur terus terjalin dengan baik demi kemajuan pendidikan di kedua sekolah.

Penandatanganan Kerjasama Praktik Baik dalam bidang Pendidikan untuk meningkatkan inovasi
pada SMP Negeri 1 Karangploso dan SMP Negeri 2 Bantur