Dalam suasana yang khidmat, pada Jum’at, 17 Januari 2025 SMP Negeri 1 Karangploso sukses melaksanakan Apel KORPRI. Acara yang dipimpin oleh Kepala SMP Negeri 1 Karangploso. Arifin S.Pd., M.Pd. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang formalitas, namun juga diisi dengan berbagai kegiatan inspiratif.
Bapak Arifin dalam sambutannya menyampaikan pentingnya peran ASN dalam memajukan pendidikan. Beliau juga menekankan pentingnya menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas, serta menyukseskan beberapa program unggulan Kabupaten Malang. Selain itu, dalam apel ini juga disampaikan berbagai informasi terkini terkait kebijakan pendidikan dan program-program sekolah.


