Sebelumnya, Habibie dilaporkan kritis sejak Selasa pagi, 10 September 2019. Sebelum tutup usia, almarhum mendapat perawatan dari Tim Dokter Kepresidenan selama di RSPAD.
Habibie dikenal sebagai figur yang punya perjalanan hidup menginspirasi. Kecerdasannya menjadi kebanggaan publik Tanah Air.
Salah satunya keahlian pria kelahiran 25 Juni 1936 itu dengan membuat pesawat terbang yang juga diakui dunia internasional.
Ia tercatat pernah bekerja di perusahaan penerbangan di Hamburg, Jerman yaitu Messerschmitt-Bölkow-Blohm (MBB) dengan posisi terakhir sebagai vice president sekaligus direktur teknologi.
Di bidang teknokrat, Habibie pernah menjadi menteri Negara Riset dan Teknologi dari 1974-1978. Ia juga pernah menjabat komisaris utama perusahaan perancangan pesawat terbang, PT Regio Aviasi Industri.
Selamat Jalan Bapak Demokrasi Indonesia
Selamat Jalan Bapak BJ Habibie